- Dipimpin oleh perempuan: Perempuan merupakan pendiri, salah satu pendiri, atau memegang posisi kepemimpinan utama (misalnya, CEO, COO, CFO) dengan kewenangan pengambilan keputusan
- Dipimpin oleh penyandang disabilitas: Penyandang disabilitas merupakan pendiri, salah satu pendiri, atau memegang peran kepemimpinan yang signifikan dengan kewenangan pengambilan keputusan
- Berbasis di luar kota besar: Bisnismu beroperasi di luar Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, atau Makassar (Pengusaha laki-laki bisa mendaftar pada kategori ini)
Selain itu, bisnis yang menciptakan dampak sosial dan/atau lingkungan melalui aktivitas bisnisnya akan lebih disukai dan diprioritaskan.